6 Kontestan Ini Tembus Super 6 Rising Star Indonesia 2

Selasa, 07 Maret 2017 - 01:34 WIB
6 Kontestan Ini Tembus...
6 Kontestan Ini Tembus Super 6 Rising Star Indonesia 2
A A A
JAKARTA - Zerosix Park menjadi kontestan Rising Star Indonesia 2 dengan vote tertinggi, yakni sebesar 87%. Itu karena lagu Get Lucky yang dipopulerkan Daft Punk ft Pharrell Williams mampu dinyanyikan dengan gaya mereka.

“Band ini sudah kuat. Sampai hari ini aku nge-fans. Semua aransemen yang dibuat susah. Butuh mikir, butuh, kedewasaan, butuh musikalitas yang tinggi. Kamu sudah punya modal. Lagu tadi buat kamu layak dapat vote tinggi,” kata Anang.

Sementara, Agung-Mieke yang sejak awal berada di posisi paling bawah, bisa bernafas lega bisa ikut lolos ke babak Super 6, lantaran Bening Ayu yang menjadi penampil terakhir hanya memperoleh vote 79% atau lebih rendah dari duo Agung Mieke yang mendapat suara 81%.

Berikut ini kontestan yang lolos babak Super 6 Rising Star Indonesia 2:
1. Agung Mieke - Jemu - Can't Get Enough (Koes Plus/ Supergroove) Vote: 81%
2. Andmesh Kamaleng - Halo (Beyonce Knowles) Vote: 82%
3. Fazrun - Suci Dalam Debu (Iklim) Vote: 83%
4. Trio Wijaya - Cinta dan Benci (Geisha) Vote: 85%
5. Zerosix Park - Get Lucky (Daft Punk ft. Pharrell Williams) Vote: 87%
6. Fauziyah Khalida - I Will Survive (Gloria Gaynor) Vote: 84%
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1163 seconds (0.1#10.140)